Pembukaan Program Sertifikasi Kompetensi LSP UII di Program Studi DIII Analis Kimia FMIPA UII
Lembaga Sertifikasi Profesi Universitas Islam Indonesia (LSP UII) mulai melaksanakan pembukaan program sertifikasi kompetensi di Program Studi DIII Analis Kimia FMIPA UII. Serifikasi kompetensi akan mulai dilaksanakan pada tanggal 8 Agustus 2016 di Tempat Uji Kompetensi Laboratorium Analisis Kimia di bawah pengelolaan Laboratorium Kimia Terapan Program Studi DIII Analis Kimia FMIPA UII. Direktur LSP UII, Thorikul Huda dalam acara pembukaan program sertifikasi kompetensi pada 3 Agustus 2016 lalu menyatakan bahwa LSP UII akan membuka program sertifikasi pada dua skema di bidang jasa penguji laboratorium, yaitu pengujian dasar kimia dan validasi metode pengujian spektrometri. Pihak LSP UII siap melaksanakan program sertifikasi untuk memberikan pengakuan kompetensi para calon lulusan Program Studi DIII Analis Kimia yang akan di wisuda pada akhir Agustus mendatang. Sertifikasi kompetensi ini merupakan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan keunggulan alumni agar dapat memenangkan persaingan di dunia kerja.
Pembukaan program sertifikasi ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa tingkat akhir Program Studi DIII Analis Kimia, Dosen Program Studi DIII Analis Kimia FMIPA UII, Direktur LSP UII seklaigus Ketua Program Studi DIII Analis Kimia FMIPA UII, Manajer Sertifikasi LSP UII, Manajer Mutu dan Standardisasi LSP UII dan dosen prodi. Kagiatan pembukaan yang diselenggarakan di Ruang Auditorium FMIPA UII pada Rabu, 3 Agustus 2016 ini merupakan program perdana LSP UII seteleh mendapatkan lisensi dari BNSP. LSP UII akan mengemban amanah BNSP untuk mengemban amanah dalam memberikan pengakuan kompetensi para mahasiswa dan mengembangkan sistem sertifikasi di lingkungan UII.
Menurut Manajer Sertifikasi, Yuli Rohyami, M.Sc. LSP UII akan membuka program sertifikasi untuk periode Agustus dan Oktober 2016. Seluruh mahasiswa UII yang memiliki pengalaman dalam bidang pengujian dasar kimia yang meliputi pengujian secara volumetric dan atau gravimetric dapat mengikuti program sertifikasi kompetensi pada skema pengujian dasar laboratorium. Program ini dapat diikuti oleh mahasiswa Program Studi DIII Analis Kimia, S1 Ilmu Kimia, S1 Farmasi, S1 Teknik Lingkungan dan S1 Teknik Kimia. Selain pengujian dasar kimia, LSP UII akan membuka skema sertifikasi kompetensi pada keahlian di bidang validasi metode spektrometri dan validasi metode kromatografi yang dapat diikuti oleh Program Studi DIII Analis Kimia, S1 Ilmu Kimia, S1 Farmasi, S1 Teknik Lingkungan dan S1 Teknik Kimia. Seluruh mahasiswa pada program studi tersebut yang merasa dirinya kompeten atau ahli dalam bidang tersebut dapat mendaftarkan program sertifikasi kompetensi di LSP UII atau di TUK Laboratorium Analisis Kimia FMIPA UII.