,

Family Gathering D3 Analis Kimia

Keluarga besar Prodi D III Analis Kimia mengadakan acara family gathering yang dilaksanakan pada hari Minggu 23 Oktober 2016. Acara tersebut dilaksanakan di dua tempat yaitu Sindu Kusuma Edu Park dan Rumah Makan Jambon. Peserta family gathering adalah dosen dan tenaga kependidikan beserta selluruh keluarga baik suami atau istri serta putra putrinya.  Tujuan utama dari family gathering adalah meningkatkan ukhuwah antar keluarga dosen dan tenaga kependidikan.  Selain itu juga moment tersebut juga dijadikan untuk melakukan refresh terhadap semua kegiatan yang telah dan akan dilakukan di Prodi D III Analis Kimia. 
Acara family gathering dimulai pada pukul 09.00 dengan kumpul bersama di area Sindu Kusuma Edu Park.  Turut hadir pada kegiatan tersebut adalah Prof. Riyanto, Ph.D sebagai founding father Prodi D III Analis Kimia dan Tatang Shabur Julianto, M.Si beserta keluarga yang telah menjadi Direktur Program D III Analis Kimia selama dua periode.  Keceriaan terpancar dari seluruh anggota keluarga besar Prodi D III Analis Kimia pada saat menikmati berbagai wahana permainan yang ada di kompleks wisata tersebut.  
Usai menikmati permainan dilanjutkan dengan makan siang di Rumah Makan Jambon sekaligus diadakan ramah tamah.  Pada kesempatan tersebut Thorikul Huda selaku Ketua Prodi D III Analis Kimia mengucapkan banyak terima kasih kepada keluarga besar Prodi D III Analis Kimia atas dukungannya pada pengembangan prodi.  “Kegiatan ini bisa dijadikan special moment D III Analis Kimia untuk lebih produktif dalam pengembangan prodi”, Tutur Thorik saat memberikan sambutan pada acara tersebut.  Selain itu juga Thorik berharap agar diwaktu-waktu yang akan datang kegiatan sejenis perlu sering dilakukan untuk tetap menjaga kebersamaan di keluarga besar D III Analis Kimia UII.