Hari | Mata Kuliah | Mulai |
Selesai | SKS | Ruang |
Dosen |
Senin | Kimia Fisika II | 14:30 | 15:40 | 2 | TS II/04 | Yuli Rohyami, S.Si. |
Senin | Biologi | 14:30 | 15:40 | 2 | TS II/07 | Drs., Mochamad Nasir, M.Sc. |
Senin | Analisis Pangan | 14:30 | 15:40 | 2 | TS II/09 | Jamalul Lail, S.Si. |
Senin | Statistika Terapan | 15:55 | 17:05 | 2 | TS III/05 | Edy Widodo, M.Si. |
Senin |
Analisis Air, Tanah dan Udara |
15:55 | 17:05 | 2 | TS II/09 | Yuli Rohyami, S.Si. |
Selasa | ||||||
|
||||||
Materi kedua yang disampaikan oleh Thorikul Huda, M.Sc., berakhir pada pukul 11.45 yang kemudian dilanjutkan istirahat. Workshop tersebut kemudian dilanjutkan di laboratorium untuk menunjukkan beberapa jenis praktik terkait dengan keselamatan dan teknik kerja di laboratorium. Pada saat praktik, para peserta dipandu oleh seorang instruktur dari dosen yang dibantu oleh asisten. Dosen-dosen yang terlibat pada saat praktik di laboratorium diantaranya adalah Yuli Rohyami, S.Si., Reni Banowati, S.Si., Jamalul Lail, S.Si., Tatang Shabur Julianto, M.Si dan Dwiarso Rubiyanto, M.Si.
UII sebagai perguruan tinggi mendorong sekaligus berkomitmen agar laboratorium-laboratorium yang ada di dalamnya dapat distandarisasi sesuai ISO 17025. Sebagai bukti dari komitmennya tersebut, maka saat ini Laboratorium Terpadu UII telah memperoleh akreditasi dari Komite Akreditasi Nasional (KAN) sebagai Laboratorium Penguji dengan nomor LP-478-IDN. Dengan diperolehnya akreditasi Laboratorium Terpadu dari KAN menunjukkan bahwa UII sebagai perguruan tinggi swasta pertama di Indonesia yang yang berhasil terstandarisasi sesuai ISO 17025. Dengan diperolehnya ISO 17025 sebagai Laboratorium Penguji, maka hasil pengujian yang dikeluarkan oleh Laboratorium Terpadu UII sudah mendapatkan pengakuan secara nasional maupun internasional.
Proses menuju akreditasi Laboratorium Terpadu UII sudah dimulai sejak tahun 2006. Berbagai persiapan dilakukan untuk mendapatkan pengakuan dari KAN seperti menyelenggarakan beberapa pelatihan untuk personel laboratorium, pembuatan dan pengiriman dokumen, perbaikan dokumen, asesmen hingga tindakan perbaikan hasil temuan pada saat asesmen. Untuk pengiriman dokumen hingga diperolehnya akreditasi Laboratorium Terpadu kurang lebih selama 1,5 tahun.
Menjelang berbuka puasa, acara di isi dengan ceramah dari Ustadz Cecep Sa’bana R., S.Si. yang juga salah satu staf di lingkungan FMIPA UII yang banyak menyampaikan motivasi kepada penghuni panti ataupun mahasiswa Program D III Analis Kimia. Menurut Ustadz Cecep untuk dapat menjadi orang sukses maka harus membagi aktivitasnya sesuai usia Nabi Muhammad SAW yaitu 4 fase kehidupan. Fase pertama adalah fase menuntut ilmu yaitu dengan umur 0 – 20 tahun, fase kedua adalah berkarya (red. 20 – 40 tahun), fase ketiga meningkatkan kualitas hidup dengan amal dan ibadah yaitu umur 40 – 60 tahun. Sedangkan fase keempat adalah masa transisi untuk siap-siap meninggalkan dunia.
Acara ditutup dengan buka bersama dan penyerahan kenang-kenangan yang diberikan oleh Ketua Program D III Analis Kimia kepada pengasuh Panti Asuhan.
Untuk memenuhi kebutuhan tenaga penilaian Lembaga Sertifikasi produk, Komite Akreditasi Nasional akan melaksanakan kegiatan rekruitmen tenaga asesor dengan kualifikasi untuk bidang produk sebagai berikut :
No. |
Bidang Pengujian |
Produk |
Latar belakang pendidikan yang direkomendasikan |
1 |
Kimia Industri/Fisika/Mekanik Industri |
Semen |
Kimia Analis/Teknik Sipil/Teknik Mesin |
2 |
Fisika/Mekanik Industri |
· Bata Beton (paving block) · Lembaran serat krisotil semen bergelombang simetris · Lembaran serat krisotil semen rata · Ubin lantai · Genteng |
Teknik Sipil |
7 |
Tekstil |
· Serat stapel rayon viskosa tegangan spesifik tinggi · Karung tenun plastic · Benang · Kain |
Teknik Tekstil/Teknik Fisika |
8 |
Ilmu Bahan/Kimia Pertambangan/Pertambangan |
Barang-barang perak, emas |
Kimia Analis/Teknik Kimia |
9 |
Kimia Industri/Fisika Industri |
Sarana penyimpan beras |
Kimia Analis/Fisika/ Teknik Fisika |
10 |
Mekanik Industri/Kimia Pertambangan |
Kompor gas bahan bakar LPG satu tungku dengan sistem pemantik mekanik |
Teknik Mesin |
11 |
Kimia Industri |
Pupuk |
Kimia Analis/Teknik Kimia |
12 |
Kayu |
Kayu lapis |
Teknologi Hasil Hutan |
13 |
Kimia Industri |
Asam sulfat teknis; Aluminium sulfat; Aluminium sulfat padat; Amoniak cair; Soda kaustik (soda api) teknis padat dan cair; Aluminium sulfat cair; Poli aluminium klorida; Asam klorida teknis; Larutan sorbitol; Asam asetat teknis; Alkohol teknis |
Kimia Analis |
15 |
Kimia Industri |
Sepatu pengaman |
Kimia Analis |
16 |
Kimia Industri/Fisika Industri |
Kertas |
Kimia Analis/Fisika/ Teknik Fisika |
18 |
Fisika kelistrikan |
Blok keramik untuk terminal |
Teknik Elektro – Arus Kuat |
19 |
Mekanik |
Mesin pertanian |
Teknik Mesin |
Persyaratan :
1. Pendidikan minimal DIII/Sarjana Muda bidang eksakta yang relevan
2. Melengkapi form pernyataan calon asesor
3. Pengalaman kerja di laboratorium penguji minimal 4 tahun, 2 tahun diantaranya terkait pengujian produk di atas
4. Mengenal dan memahami sistem manajemen mutu SNI ISO/IEC 17025
5. Mengenal pedoman KAN 401
6. Pernah mengikuti pelatihan sistem manajemen mutu SNI ISO 9001
7. Bersedia dan mendapatkan ijin dari instansinya untuk mengikuti pelatihan asesor* bagi yang bekerja di instansi tertentu selama 5 hari penuh (dibuktikan dengan surat persetujuan dan surat ijin dari instansinya)
8. Bersedia dan mendapatkan ijin dari instansinya untuk dilibatkan dalam kegiatan asesmen lembaga sertifikasi produk yang dilaksanakan KAN antara 1 s/d 3 hari kerja (dibuktikan dengan surat persetujuan dan surat ijin dari instansinya)
9. Memahami proses produksi/Pengujian sesuai dengan bidang keahliannya
Surat lamaran harap dilampiri :
1. Daftar Riwayat Hidup lengkap (form terlampir)
2. Surat Pernyataan (form terlampir)
3. Pas foto ukuran foto berwarna 3×4 dan 4×6 dalam bentuk softcopy.
4. Surat persetujuan dan surat ijin dari atasan untuk mengikuti pelatihan 5 hari penuh.
5. fotokopi Ijasah dan sertifikat pelatihan yang terkait.
Lamaran ditujukan ke :
Komite Akreditasi Nasional (KAN)
UP : Febriyanto Nugroho
Gedung Manggala Wanabakti Blok IV Lt 4
Jl. Gatot Subroto, Senayan, Jakarta.
Email : abi@bsn.go.id
Catatan :
• Permohonan diterima paling lambat tanggal 4 September 2010 cap pos
• Hasil seleksi panitia akan diinformasikan kepada kandidat yang terpilih secara tertulis.
Informasi lengkap mengenai lowongan BSN ini dapat anda lihat di situs resmi bsn http://www.bsn.go.id/
Sabtu 28 Agustu 2010, Program D III Analis Kimia menyelenggarakan kegiatan Studium Generale (SG) mahasiswa baru angkatan 2010. Acara tersebut diadakan di ruang sidang 2 FMIPA UII dengan pembicaranya adalah Ketua Program D III Analis Kimia. Penyelenggaraan SG dimaksudkan untuk memberikan motivasi sekaligus informasi berbagai pelayanan akademik yang ada di Program D III Analis Kimia. Sebelum diadakan SG pada tingkat Program Studi (Prodi), mahasiswa baru memperoleh informasi tentang kefakultasan yang disampaikan oleh Dekan, Wakil Dekan, dan tiga orang kepala Divisi (Akademik, Umum dan Keuangan serta Perpustakaan). Materi kefakultasan diselenggarakan di Gedung Olah Raga (GOR) dan berakhir tepat pada pukul 10.30. Seusai materi kefakultasan dilanjutkan materi Keprodian yang diselenggarakan secara terpisah.
Thorikul Huda, M.Sc selaku Ketua Program menyampaikan materi tentang informasi tentang peran dan fungsi Dosen Pembimbing Akademik (DPA), peluang kerja luluisan, kurikulum yang berlaku di Program D III Analis Kimia, peluang untuk menyelesaikan masa studi lebih cepat, kesempatan untuk mengikuti kompetisi ilmiah dan lain-lain. Acara yang diimoderatori oleh Reni Banowati I., S.Si yang juga menjabat sebagai Sekretaris Program juga diselingi dengan kegiatan ice breaking untuk dapat menyegarkan suasana. Pada kesempatan tersebut Ketua Program menyampaikan bahwa lulusan D III Analis Kiimia telah banyak diterima diberbagai instansi baik bekerja di perusahaan, pegawai negeri sipil maupun BUMN. "Lulusan D III Analis Kimia juga ada yang bekerja di salah satu Bank terkenal sebagai Analis Kerdit", tutur Ketua Program yang dilantik sejak 1 Juni 2010.
Para peserta SG dalam hal ini adalah mahasiswa baru, terilhat sangat antusias mengikutinya , hal ini ditunjukkan dengan berbagai pertanyaan yang muncul setelah Ketua Program D III Analis Kimia menyampaikan materinya. Beberapa pertanyaan dari mahasiswa baru diantaranya menyangkut cara pembagian DPA, peluang untuk dapat melakukan penelitian di laboratorium maupun pertanyaan seputar Program Kreativitas Mahasiswa yang akan diselenggarakan pada tahun 2011.
Waktu Pelaksanaan :
Ketentuan Pakaian pada saat Kuliah Perdana dan Orientasi Mahasiswa Baru
- Mahasiswi (putri): Busana Muslimah (baju lengan panjang putih dan celana panjang atau rok hitam), kerudung putih, kaos kaki putih, dan sepatu hitam.
- Mahasiswa (putra): Hem/kemeja lengan panjang putih, celana panjang hitam, peci hitam, ikat pinggang hitam, kaos kaki putih, sepatu hitam, dasi hitam.
- Pakaian yang dikenakan harus memenuhi ketentuan UII, yaitu menutup aurat, longgar, dan tidak transparan.
- Membawa peralatan sholat dan alat tulis