Pelatihan Strategi Perolehan Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Cermin keunggulan sebuah perguruan tinggi dapat terlihat dari sumbangsih karya penelitian yang dihasilkan. Hal ini sesuai dengan visi dan misi Universitas Islam Indonesia yang memiliki komitmen pada kesempurnaan di bidang penelitian dan pengabdian masyarakat. Kedua parameter tersebut merupakan bagian dari catur darma UII yang berkontribusi pada pengembangan iptek, proses pembelajaran, dan peningkatan kualitas hidup masyarakat. Penelitian dan pengabdian masyarakat di UII memiliki agenda yang diselaraskan dengan Rencana Strategis UII yang mendorong pengembangan local genius sebagai sebuah keunggulan
Untuk program DIII Analis Kimia sendiri, keterlibatan para dosen dalam perolehan hibah penelitian dan pengabdian masyarakat dirasakan masih kurang. Padahal alokasi dana hibah banyak tersedia baik dari internal maupun eksternal. Oleh karena itu pengelola berinisiatif untuk menyelenggarakan Pelatihan Strategi Perolehan Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat pada tanggal 22 April 2014 di ruang sidang 1 lantai 3 FMIPA UII. Pemateri pertama yaitu Dr. Is Fatimah, M.Si yang merupakan dosen di Jurusan Ilmu Kimia FMIPA UII dan seorang peneliti handal yang telah memperoleh banyak hibah baik nasional maupun internasional. Beliau memberikan kiat-kiat penulisan proposal, tema penelitian, serta karakter penelitian yang sukses sehingga dapat memperoleh dana hibah. Pemateri juga menyampaikan bahwa banyak peluang untuk memperoleh dana hibah seperti dari DIKTI, Ristek, Depkeu LPDP Rispro, dan juga dari pihak swasta seperti Bogasari Nugraha, Ristek Kalbe, ITSF, dan TWAS. Beliau juga tidak lupa memberi kunci sukses untuk memperoleh hibah penelitian yaitu peneliti hendaknya konsisten dengan roadmap penelitian, proposal dapat menggambarkan urgensi dan orisinalitas penelitian, up to date, serta bermanfaat.
Alhamdulillah pelatihan kali juga dapat menghadirkan pemateri kedua yaitu Setya Winarno, Ph.D selaku Ketua Pusat Penelitian Sains dan Teknologi (PPST) DPPM UII. Beliau menyampaikan tentang pentingnya keterlibatan para dosen dalam perolehan dana hibah untuk pengabdian masyarakat. Program hibah pengabdian untuk masyarakat merupakan kegiatan yang dilakukan oleh para sivitas akademika untuk mengamalkan iptek bagi kemaslahatan umat dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Perolehan hibah pengabdian untuk masyarakat menekankan pada terciptanya inovasi teknologi, solusi berdasarkan kajian akademik terkait tantangan yang dihadapi oleh masyarakat, serta melakukan alih teknologi, ilmu, dan seni untuk pengembangan masyarakat. Pemateri juga menyampaikan terdapat banyak skema hibah yang dapat dipilih antara lain ipteks bagi masyarakat (IbM), ipteks bagi kewirausahaan (IbK), ipteks bagi produk ekspor (IbPE), ipteks bagi inovasi kreativitas kampus (IbIKK), ipteks bagi wilayah (IbW), ipteks bagi wilayah antara PT-CSR atau PT-Pemda-CSR (IbWPT), dan hibah Hi-Link.
Alhamdulillah pelatihan kali juga dapat menghadirkan pemateri kedua yaitu Setya Winarno, Ph.D selaku Ketua Pusat Penelitian Sains dan Teknologi (PPST) DPPM UII. Beliau menyampaikan tentang pentingnya keterlibatan para dosen dalam perolehan dana hibah untuk pengabdian masyarakat. Program hibah pengabdian untuk masyarakat merupakan kegiatan yang dilakukan oleh para sivitas akademika untuk mengamalkan iptek bagi kemaslahatan umat dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Perolehan hibah pengabdian untuk masyarakat menekankan pada terciptanya inovasi teknologi, solusi berdasarkan kajian akademik terkait tantangan yang dihadapi oleh masyarakat, serta melakukan alih teknologi, ilmu, dan seni untuk pengembangan masyarakat. Pemateri juga menyampaikan terdapat banyak skema hibah yang dapat dipilih antara lain ipteks bagi masyarakat (IbM), ipteks bagi kewirausahaan (IbK), ipteks bagi produk ekspor (IbPE), ipteks bagi inovasi kreativitas kampus (IbIKK), ipteks bagi wilayah (IbW), ipteks bagi wilayah antara PT-CSR atau PT-Pemda-CSR (IbWPT), dan hibah Hi-Link.