Pelatihan Instrumentasi SMKN 2 Depok Sleman
Program DIII Analis Kimia, 29 – 30 Januari 2014 selenggarakan Pelatihan Instrumentasi bagi siswa-siswi SMK N 2 Depok Sleman. Pelatihan yang telah dilaksanakan atas kerjasama Prodi DIII Analis Kimia dengan SMK N 2 Depok Sleman atau yang lebih dikenal dengan STM Pembangunan Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas III Jurusan Analis Kimia bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan skill dalam berbagai teknik pengujian kimia secara instrumental di laboratorium.
Kegiatan ini mendapatkan sambutan yang sangat baik dari para siswa dan guru pendamping. Para peserta diberikan tambahan pengetahuan dan ketrampilan dalam metode analisis spektrofotometri UV-Vis, Atomic Absorption Spectrophotometry (AAS), Gas Chromatography (GC), dan High Performance Liquid Chromatography (HPLC). Para siswa mendapatkan teori yang diberikan oleh para pemateri yang terdiri dari tim dosen yaitu Yuli Rohyami, M.Sc., Thorikul Huda, M.Sc., Reni Banowati Istingrum, M.Sc. dan Tri Esti Purbaningtyas, M.Si. Teori ini diberikan pada hari pertama, Rabu, 29 Januari 2014.
Pelatihan ini dilanjutkan dengan praktikum pada hari Kamis, 30 Januari 2014. Kegiatan praktikum terdiri dari pengujian dengan menggunakan spektrofotometri UV-Vis, Atomic Absorption Spectrophotometry (AAS), Gas Chromatography (GC), dan High Performance Liquid Chromatography (HPLC) yang dibimbing oleh para instruktur Puji Kurniawati, M.Sc., Bayu Wiyantoko, M.Sc., Jamalul Lail, S.Si., Yusuf Habibi, S.Si., dan Ida Ayu Sulistya, A.Md.
Meski cukup melelahkan, para peserta tetap semangat mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir acara. Sebagai penghujung kegiatan, peserta diajak jalan-jalan mengunjungi Candi dan Moseum UII. Satu keunikan, selain mengikuti pelatihan para peserta diajak untuk mengenal cagar budaya yang akan menambah kebanggan mereka sebagai generasi muda Bangsa Indonesia.